Selamat Datang Para Pecinta Herbal

Paket Diabetes Tianshi

Rp 908,000
Pengertian Diabetes
Diabetes atau Diabetes Mellitus (DM), dalam bahasa Yunani memiliki arti tembus atau pancuran air, dan dari bahasa latin memiliki arti rasa manis, sedang di Indonesia DM lebih dikenal dengan penyakit kencing manis, di mana kadar glukosa (gula sederhana) di dalam darah menjadi tinggi karena tubuh tidak dapat memproduksi atau mengeluarkan insulin secara cukup. Dan dari beberapa tes secara langsung, pada umumnya air seni pengidap diabetes rasanya manis karena mengandung banyak gula.

Setiap makanan yang kita santap akan diubah menjadi energi oleh tubuh. Dalam lambung dan usus, makanan diuraikan menjadi beberapa elemen dasarnya, termasuk salah satu jenis gula, yaitu glukosa. Jika terdapat gula, maka pankreas menghasilkan insulin, yang membantu mengalirkan gula ke dalam sel-sel tubuh. Kemudian, gula tersebut dapat diserap dengan baik dalam tubuh dan dibakar untuk menghasilkan energi.

Ketika seseorang menderita diabetes maka pankreas orang tersebut tidak dapat menghasilkan cukup insulin untuk menyerap gula yang diperoleh dari makanan. Itu yang menyebabkan kadar gula dalam darah menjadi tinggi akibat timbunan gula dari makanan yang tidak dapat diserap dengan baik dan dibakar menjadi energi. Penyebab lain adalah insulin yang cacat atau tubuh tidak dapat memanfaatkan insulin dengan baik.
Penyebab Diabetes
Penyebab diabetes biasanya karena hasil insuli tidak cukup untuk mengakomodasi kadar gula dan sel-sel tubuh tidak merespon insulin. Dan ini biasanya terjadi karena kandungan lemak yang besar dalam tubuh tidak sempurna karena kurangnya aktivitas setiap hari. Penyebab lainya biasanya dikarenakan:

- Kurangnya insulin karena virus atau faktor gizi pada saat anak-anak tidak memadai.
- Pengaruh genetik atau keturunan
- Terjadinya obesitas
- Tingginya kadar kortikosteroid
- Adanya kehamilan yang membuat kurangnya kadar insulin dalam darah
- Tubuh racun yang mempengaruhi kinerja insulin
Gejala Penyakit Diabetes
-Kelebihan gula darah di atas 160-180 mg / dl, membuat urin dicampur dengan gula.
-Ketika gula darah berada dalam tekanan yang lebih tinggi akan terjadi poliuri
-Terjadinya polidipsia atau haus berlebihan
-Terjadinya penurunan berat badan
-Penglihatan kabur, mual dan pusing,
-Kurangnya daya tahan tubuh karena terlalu banyak berolahraga yang dilakukan secara tidak teratur
Cara Mencegah Penyakit Diabetes
1. Menekan berat badan
Dengan mengontrol berat badan, Anda bisa menurunkan resistensi insulin dan mengurangi risiko terkena diabetes tipe 2, menurut sebuah studi baru yang diterbitkan di Journal of Clinical Endocrinology & Metabolism. Untuk mencegah diabetes, kita setidaknya membutuhkan dua setengah jam dalam seminggu untuk melakukan pembakaran glukosa melalui latihan kardio seperti berlari, bersepeda, atau berenang.

2. Cukup tidur
Kurang tidur dapat memicu resistensi insulin, terutama bagi orang yang secara genetik cenderung terkena diabetes. Sebuah studi di University of Chicago menemukan bahwa mereka yang secara teratur tidur kurang dari enam jam setiap malam berisiko tinggi terkena diabetes tipe 2. Cobalah untuk mendapatkan setidaknya tujuh jam waktu tidur saat malam.

3. Serat
Batasi makan atau minum sesuatu yang manis untuk memperlambat aliran glukosa ke dalam darah. Ketika Anda menginginkan sesuatu yang manis, Anda bisa memilih buah yang kaya serat seperti raspberry atau pir. Dan mempertimbangkan untuk mulai mengonsumsi beras merah sebagai menu harian Anda. Makan dua porsi atau lebih beras merah dalam seminggu dapat menurunkan risiko diabetes sebesar 11 persen, menurut studi Archives of International Medicine.

4. Stres
Stres kronis merupakan faktor risiko untuk berbagai penyakit serius, termasuk diabetes. Ketika tubuh Anda merasakan stres, ia akan melepaskan hormon yang meningkatkan gula darah. Untuk itu, lakukan latihan pernapasan atau meditasi secara rutin, mendengarkan musik yang menenangkan, atau mendapatkan pijatan yang dapat mengurangi hormon stres dan membantu menurunkan gula darah secara keseluruhan.

5. Asam lemak omega-3
Asam lemak omega-3 yang ditemukan dalam makanan seperti ika, dapat membantu meningkatkan sensitivitas insulin. Konsumsi setidaknya satu porsi makanan laut sekali seminggu untuk mencegah diabetes.

6. Vitamin D
Vitamin D dapat menjadi faktor kunci dalam memerangi diabetes. Sebuah ulasan yang dipublikasikan dalam The Journal of Clinical Endocrinology & Metabolism menemukan bahwa orang yang kekurangan vitamin D berisiko terkena diabetes tipe 2. Konsumsi setidaknya 1.000 sampai 2.000 IU vitamin D per hari untuk mencegah diabetes. Anda bisa menemukan kandungan vitamin ini dalam susu, ikan, atau suplemen.

7. Kayu manis
Kayu manis dapat menurunkan kadar gula darah, seperti ditulis dalam penelitian di Journal of American Board of Family Medicine. Kaya akan nutrisi yang disebut polifenol, rempah-rempah beraroma ini dapat membantu insulin melakukan tugasnya dengan lebih efektif. Taburkan kayu manis bubuk ke dalam semangkuk oatmeal dan sambutlah pagi Anda dengan menu sehat ini.

Paket suplemen TIENS untuk penyakit Diabetes Berat (gula darah > 200 mg/dl) terdiri dari:

Diacont Capsules (Isi: 60 kapsul/botol)
Dosis : 2 x 2 kapsul/hari, diminum sesudah makan
Fungsi : Mongontrol kadar gula darah dan meningkatkan
               sekresi insulin.
Harga : Rp322,000

Shutang Calcium Powder (Isi: 10 bungkus/kotak)
Dosis : 2 x 1 bungkus/hari, diminum pagi hari sesudah
             makan, malam hari 1 jam sebelum tidur
Fungsi : Mengandung CTY dan kromium untuk
               mengontrol gula darah.
Harga  : Rp232,000

Chitin Chitosan Capsules (Isi: 100 kapsul/botol)
Dosis    : 3 x 2 kapsul/hari, diminum sebelum makan
Fungsi : Membersihkan toksin dalam darah.
Harga  : Rp354,000



Related Product :

 
Alamat Kantor :Ruko Belakang Butik Safira Jl. Raya Gubeng 30-32 Kav A-3 (Masuk Jl. Kalimantan) -Surabaya Sel.
Layanan Pelanggan : Pecinta Herbal 085-706680768 E-mail : waisyalqi@gmail.com
Toko Online Terpercaya 2013
Didukung Oleh : TIENS